Cara Download dan Install R dan R Studio

Tulisan ini membahas bagaimana cara download R dan RStudio.

Namun sebelumnya, kita bahas dulu mengapa R banyak digunakan dalam urusan statistika dan data science.

Mengapa R?

Mengapa R banyak digunakan?

Pertama, karena gratis.

Satu alasan ini saja sudah mencerminkan mengapa banyak orang memakai R.

Alasan kedua, karena banyak yang pakai.

Banyaknya pemakai R membuat banyak hal menjadi semakin mudah. Di antaranya, adanya komunitas yang berarti banyaknya tempat bertanya jika ada kesulitan.

Pada prakteknya, kita tinggal google permasalahan kita di R, dan hampir setiap waktu, kita bisa langsung dapat jawabannya.

Berikut alasan lebih lengkap:

Kelebihan dan kekurangan R dan mengapa R banyak digunakan

Download dan Instal R

Program R dapat diunduh dari www.r-project.org ataupun dari www.cran.rstudio.com.

Proses pengunduhan R dapat dilakukan dengan lebih mudah melalui  www.cran.rstudio.com.

Buka alamat situs tersebut, lalu pilih link pengunduhan sesuai dengan sistem operasi komputer yang digunakan. Setelah proses pengunduhan selesai, klik ganda pada hasil unduhan untuk melakukan instalasi R pada komputer.

download r
Download R

Download dan instal RStudio

Program yang selanjutnya diinstal adalah Rstudio.

Berikut perbedaan R dengan RStudio:

Apa itu R dan perbedaannya dengan RStudio

Rstudio merupakan salah satu program integrated development environtment (IDE) untuk R yang memudahkan pengguna untuk menulis dan mengeksekusi kode.

Rstudio dipilih karena telah memiliki banyak pengguna dan memiliki tampilan antarmuka yang cukup sederhana yang sangat mudah dipahami bahkan untuk pemula yang baru saja belajar.

BACA JUGA:  Tutorial dplyr: Package untuk Data wrangling dan Data Manipulation di R (45 Fungsi Beserta Contoh Kodenya)

Proses pengunduhan dan instalasi Rstudio dilakukan melalui langkah-langkah sebagai berikut.

  • Buka alamat www.rstudio.com,
    lalu klik tombol Download. Terdapat dua cara untuk melakukan pengunduhan, yaitu pada bagian laman berjalan (bagian kanan atas) dan  tombol Download pada bagian kiri bawah.
download r studio
Download RStudio
  • Jendela baru akan terbuka. Geser ke bagian bawah laman, lalu pilih link sesuai dengan sistem operasi yang digunakan komputer.
download rstudio
  • Setelah proses pengunduhan selesai, lakukan klik ganda pada hasil pengunduhan sehingga proses instalasi dimulai.

Mengenal RStudio

Rstudio memiliki empat jendela utama yaitu

  • Script Window,
  • Console Window,
  • Environment/ History Window, dan 
  • File/ Plots/ Packages/ Help/ Viewer Window .

Selain itu, seperti perangkat lunak kebanyakan, Rstudio juga memiliki

  • Menu Bar dan
  • Toolbar.

Menu Bar

Rstudio memiliki pilihan menu standar yang memberi akses pengguna kepada fungsi – fungsi yang ada di dalamnya.

Toolbar

Toolbar dalam Rstudio sangat sederhana dengan tool- tool yang berfungsi untuk membuat dokumen baru, membuka dan menyimpan dokumen, mencetak dokumen, fungsi Go to, pengaturan workspace dan pengaturan Add ins.

Toolbar dapat disembunyikan dan ditampilkan melalui Menu View.

Script Window

Script Window merupakan jendela tempat script  atau kode ditulis. Jendela ini dapat diakses melalui tiga cara, yaitu melalui Menu File > New File > R Script, melalui toolbar New dan melalui shortcut CTRL+SHIFT+N.

Console

Console menampilkan script  yang telah dijalankan. Saat Console siap menerima perintah untuk menjalankan script, tanda prompt “>” (tanda lebih dari) akan muncul.

Saat script sedang diproses, tanda merah seperti rambu berhenti akan muncul ( ). Tanda ini dapat diklik untuk menghentikan proses yang sedang berjalan.

BACA JUGA:  Belajar R Langsung dari Ahlinya: Kopdar useR Indonesia, Bogor

Console menampilkan apakah script berjalan dengan baik atau tidak, serta menunjukkan kesalahan script  melalui error code.  Script dapat langsung ditulis di Console.

Namun, hal ini tidak disarankan karena script yang terdapat di Console tidak dapat disimpan.

Environment/ History

Environment menunjukkan daftar “object” yang tersedia beserta yang telah kita buat. Pada tab History, ditampilkan rangkaian proses-proses yang telah dijalan secara urut.

File/ Plots/ Packages/ Help/ Viewer

Jendela terakhir berisis beberap tab:

  • File digunakan untuk navigasi folder yang terdapat pada lokasi Home dari Rstudio.
  • Plots menampilkan hasil plotting grafik atau gambar.
  • Packages menunjukkan daftar packages yang dapat diinstal dan digunakan dalam analisis mengunakan Rstudio.
  • Help digunakan untuk mencari dan menampilkan bantuan untuk memahami fungsi atau packages.
  • Viewer berfungsi untuk melihat data frame dan data lain yang bertruktur rektangular.
instal r studio
Tampilan antarmuka RStudio

Untuk melanjutkan latihan, silahkan menuju ke tulisan berikut:

Cara menggunakan RStudio untuk R programming, statistika dan data science.

Cara instal R package di RStudio

About The Author

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top