Sains Informasi Geografi

citra inframerah

Citra Inframerah Termal: Mengindera Suhu Permukaan Objek

Citra termal atau citra inframerah termal adalah jenis citra penginderaan jauh non fotografi yang direkam pada spektrum gelombang inframerah termal. Sesuai dengan namanya, citra ini menunjukkan informasi temperatur atau suhu permukaan bumi yang direkamnya. Citra inframerah termal dan citra radar merupakan contoh dari citra non foto, yang direkam menggunakan penginderaan jauh non fotografi. Citra ini banyak digunakan untuk keperluan deteksi titik api kebakaran, monitoring gunung api, kajian pertanian, serta analisis suhu perkotaan.

citra inderaja

Apa itu Citra Penginderaan Jauh: Jenis-jenis, Contoh dan Gambarnya

Citra penginderaan jauh adalah representasi permukaan bumi yang dihasilkan melalui penginderaan jauh. Citra dapat berupa citra foto atau citra non foto. Citra foto atau foto udara diperoleh melalui perekaman penginderaan jauh fotografik dengan sensor kamera. Sedangkan citra non foto diperoleh dengan sensor selain kamera. Contoh dari citra non foto antara lain citra multispektral dan hiperspektral, citra termal, citra RADAR dan LiDAR. Ektraksi informasi dari citra dilakukan melalui interpretasi citra yang dapat dilakukan secara manual (visual) maupun digital.

Scroll to Top